LOMBA OLIMPIADE OLARAGA SISWA NASIONAL (O2SN) TAHUN 2023 JENJANG SD NEGERI/SWASTA SE-KOTA BIMA

Pelaksanaan olimpiade olahraga siswa nasional (O2SN) tahun 2023 untuk jenjang sd negeri/swasta Se-Kota Bima mata Lomba Atletik Putra yang diselenggarakan oleh Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga Kota Bima tahun 2023,diikuti oleh seluruh sekolah dasar (SD) di Kota Bima, termasuk SDN 67 RABANTALA KOTA BIMA ikut serta dalam lomba tersebut yang diwakili oleh Ananda M.AL ZEQIYAH FEBRIANSYAH.

Pelatihan yang dilakukan oleh M. AL ZEQIYAH FEBRIANSYAH didampingi oleh Guru Olahraga Pak IRWAN,S.Pd selama 1 bulan lebih di Lapangan Atletik Manggemaci yang dihadiri oleh seluruh siswa didampingi oleh guru olahraga dari setiap sekolah dasar di Kota Bima,selama pelatihan lomba atletik kids siswa dilatih berbagai macam jenis olahraga yaitu, lari sprint, lari formula dan lompat jauh.

Kegiatan lomba dilaksanakan pada Bulan Juli 2023 di lapangan Atletik Manggemaci yang diikuti oleh seluruh siswa sekolah dasar (SD) yang ada di Kota Bima,M AL ZEQIYAH FEBRIANSYAH mengikuti 3 lomba tersebut lari sprint, lari formula dan lompat jauh.

pada lomba tersebut anada M ALZEQIYAH FEBRIANSYAH berhasil mendapatkan peringkat III (Ketiga) dalam Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN) jenjang SD Negeri/Swasta Se-Kota Bima.